Wisata Sengkaling, Malang-Jawa Timur

Jika kalin sedang di Malang jangan sampai tidak berkunjung ke tempat wisata Sengkaling. Mau tau Sengkaling itu apa ?

 

Sumber : Google Maps

Segkaling UMM water park  berada di Jl. Raya Mulyoagung No.188 Mulyoagung Dau Sengkaling Jetis, Jetis, Mulyoagung, Kec. Dau, Malang, Jawa Timur 65153.


Sumber : Umm.ac.id

 TENTANG TAMAN REKREASI SENGKALING

Taman Rekreasi Sengkaling, merupakan sebuah perseroan terbuka yang bergerak di bidang jasa pariwisata dalam bentuk taman rekreasi, taman satwa dan restoran. Dilengkapi dengan berbagai jenis wahana permainan, kolam renang dan wisata kuliner.

Taman Rekreasi Sengkaling dibuka nonstop setiap hari, dengan jam operasional mulai pukul 06.00 hingga pukul 17.00 WIB. Sedangkan Sengkaling Food Festival, buka mulai pukul 12.00 hingga pukul 23.00 WIB. Hal ini dimaksudkan untuk memberi keleluasaan kepada masyarakat yang akan melakukan rekreasi sekaligus bersantai dan makan malam bersama keluarga maupun kolega.

Taman Rekreasi Sengkaling memiliki luas keseluruhan +/- 8,5 hektar, 6 hektar di antaranya berupa taman dan pepohonan hijau yang rindang. Mempunyai berbagai fasilitas yang memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan tempat wisata yang lain. Salah satu keunggulan tersebut adalah terdapat wisata air, yang seluruh airnya berasal dari sumber alami. Konon, salah satu sumber yang ada yaitu Kolam Tirta Alam, dipercayai bisa membuat orang awet muda dan sampai saat inipun masih banyak masyarakat yang mempercayainya.

Taman Rekreasi Sengkaling berusaha selalu berbenah diri agar menjadi tujuan wisata yang terbaik. Diantaranya adalah dengan menambah berbagai jenis wahana permainan dan pendidikan, peningkatan pelayanan, serta meningkatkan kualitas maupun kuantitas hiburannya. Lokasinya sangat strategis karena tepat berada di tepi jalan raya yang menghubungkan antara kota Malang dengan kota Batu, selain itu sangat mudah dicapai oleh kendaraan.

Secara umum Taman Rekreasi Sengkaling terdiri atas beragam fasilitas antara lain:

1.      5 unit kolam renang ( Air panas dan air dingin )

2.      2 unit gedung (Gedung Serba Guna)

3.      13 unit permainan (Boom-boom Car, Sepeda Air, Bumper Boat, Kiddy Train, dll).

4.      2 unit restoran

5.      halaman parkir yang luas dan teduh

6.      fitness center

7.      2 unit lapangan tennis

8.      Selamat berlibur di Sengkaling.




Sengkaling Food Festival (SFF) merupakan salah satu ikon wisata baru yang ada di Malang, SSF ini dibangun di kawasan Taman Rekreasi Sengkaling (TRS). Konsep penggabungan Wisata Kuliner dengan Taman Rekreasi, didukung pengaturan Site Plan, Desain Gedung, Penataan Outlet dan Lighting System yang mumpuni sehingga memberi kesan sensasional yang tak akan terlupakan.

Sebagai pusat kuliner yang ada di Jawa Timur, SFF menyediakan tenant yang menyajikan beragam menu yang berkualitas dengan harga yang terjangkau bagi semua kalangan. Selain kuliner, SFF juga menyediakan tenant yang menjual makanan atau minuman khas Malang yang dapat dijadikan oleh–oleh, serta terdapat butik yang menjual pakaian bermerek dan berkualitas. SFF sangat tepat sebagai tempat hang outmeeting point, kongkow dan kumpul dengan keluarga. SFF buka setiap hari mulai pukul 16.00 s/d 23.00 WIB, kecuali hari Sabtu dan Minggu SFF buka mulai pukul 12.00 s/d 23.00 WIB. SFF ini sering kali sebagai tempat kegiatan mahasiswa kampus kampus di Malang.

Selamat berlibur di Sengkaling dan menikmati fasilitas yang disediakan. 

-ireneyunif-

 

Komentar